Beberapa hari lalu kami menampilkan bola-bola tenis bekas yang diolah dan dimanfaatkan menjadi pernak-pernik yang berguna. Sekarang bagaimana kalau bola tenis tersebut diubah menjadi furnitur? Inilah 10 furnitur unik yang terbuat dari bola-bola tenis bekas.
10. Tennis ball office chair
10. Tennis ball office chair
Kursi unik ini terbuat dari rangka kursi biasa namun bantalannya dilengkapi dengan kurang lebih 50 bola tenis bekas, desainer asli Alabama, Will Holman menaruh 25 bola tenis di tiap sisi. Untuk soal kenyamanan tidak perlu diragukan, karena bola tenis ini telah disusun sedemikian rupa hingga tetap nyaman untuk diduduki.
9. Pingpong ball lamp
Karya studio asal Amsterdam - Kleefstra ini sangat kreatif dengan menjadikan bola pingpong bekas disulap menjadi lampu hiasan. Tiap lampu dibuat tangan dan bisa sesuai pesanan. Jadi jika anda punya 315 bola pingpong bekas, anda bisa menghubungi Kleefstra
8. Tennis ball loveseat
Kursi buatan seniman Michigan, Jill Rowan, yang sekarang hidup di Damaskus, Syiria. Namun tidak seperti karya sebelumnya, Rowan memotong-motong bola tenis sesuai kebutuhan.
7. Tennis ballroom installation
Instalasi ini dirancang oleh Jamie Phelan dan Jennifer Davis untuk Acara Tahunan Desain Alternative Hotel Gladston, Come Up To My Room (CUTMR), yang diselenggarakan di Toronto January 28-30, 2001. “Ballroom” menggunakan 10,000 bola tenis bekas yang disatukan sampai memenuhi kamar hotel.
6. Tennis ball stool
Charles Furniture adalah perusahaan desain yang berspesialisasi di bidang furniture, pencahayaan, dan produk tak lazim. Benda ini dibuat dari 117 bola tenis bekas.
5. Tennis ball airbed
Kali ini bola tenis disusun menjadi sebuah tempat tidur. Hmmm gimana rasanya ya....
4. Tennis ball chair and table
Meja dan kursi terbuat dari bola tenis, cocok nih buat ngopi-ngopi
3. Tennis ball dog basket
Anda tidak perlu khawatir piaraan anda mencakar-cakar tempat tidurnya.
2. Tennis ball bench
Bangku yang terbuat dari bola tenis karya Tejo Remy dan Rene Vanhuizen ini cocok ditempatkan di fasilitas publik, seperti perpustakaan, terminal, dan lain-lain.
1. Pingpong ball table
Tunggu...tunggu bukankah meja ini dibuat dari kayu? ya memang benar sih tapi meja kerja ini sesungguhnya bisa dirubah menjadi meja pingpong. Ini bisa jadi contoh bekerja sambil bersenang-senang.
Jangan Lupa Di LIKE Ya...!!!
No comments:
Post a Comment